Cara Alami Menghilangkan Jerawat

Ada beberapa cara alami menghilangkan jerawat dengan sangat mudah dan bisa diterapkan dengan bahan yang tersedia disekitar kalian. Berikut b...

Ada beberapa cara alami menghilangkan jerawat dengan sangat mudah dan bisa diterapkan dengan bahan yang tersedia disekitar kalian. Berikut bahan alaminya :

1. Mentimun


Mentimun memang telah lam dikenal sebagai obat alami untuk membasmi jerawat yang tak mau pergi dari wajah. 
Berikut cara menggunakannya :
- Iris tipis mentimun menjadi beberapa bagian lalu letakkan irisan tersebut dibagian wajah yang berjerawat.
- Diamkan kurang lebih 20-30 menit.
- Bilas wajah anda setelah selesai, lakukan cara ini secara rutin 2-3 kali dalam seminggu.

Jika memiliki jerawat yang cukup banyak maka,
- Gunakan timun segar beberapa buah lalu blender hingga halus.
- Oleskan timun pada wajah sebagai masker.
- Tunggu hingga mengering atau lebih kurang dari 30 menit.
- Bilas hingga bersih muka kalian dan ulangi 2-3 kali dalam seminggu.

2. Tomat



Tomat memiliki kandungan Vit A dan juga Vit C yang mampu menyehatkan kulit dan menghilangkan jerawat. Dengan rutin mengkonsumsi tomat, akan terhindar dari jerawat.

Untuk jerawat yang masih sedikit maka lakukan beberapa langkah ini :
- Bersihkan tomat, kemudian iris buah tomat tersebut menjadi beberapa bagian.
- Kemudian tempelkan irisan tomat tersebut dibagian wajah yang berjerawat.
- Diamkan selama kurang lebih 20-30 menit.
- Sembari menunggunya kalian bisa sambil tiduran dan refleksi mendengarkan musik kesukaan.
- Jika sudah selesai bilas wajah sampai bersih, ulangi langkah ini 2-3kali dalam seminggu.

Khusus untuk jerawat yang sudah cukup banyak maka lakukan beberapa langkah ini : 
- Gunakan beberapa buah tomat segar.
- Kemudian cuci sampai bersih kemudian di blender untuk digunakan masker.
- Oleskan secara pelan-pelan masker tomat kebagian wajah secara merata.
- Tunggu hingga 20-30 menit.
- Bilas sampai bersih dan ulangi langkah ini 2-3kali dalam seminggu.

3. Jeruk Nipis


KandunganVit C yang tinggi pada jeruk nipis membuat jeruk menjadi salah satu buah yang kaya akan manfaat. Jeruk nipis mampu membersihkan sel kulit mati dan juga mengurangi kadar minyak di wajah.

Berikut beberapa langkah menggunakan jeruk nipis :
- Peras jeruk nipis dengan takaran 1 sendok teh lalu tambahkan madu dengan takaran 1 sendok teh juga.
- Aduk hingga rata. Kemudian oleskan secara perlahan kebagian wajah yang berjerawat.
- Diamkan hingga mengering kurang lebih 20-30menit.
- Pelan-pelan bersihkan dengan handuk yang berbahan halus yang telah lebih dahulu dibasahi dengan air dingin.
- Ulangi langkah ini secara rutin dalam rentang waktu 2-3 kali dalam seminggu.

Related

Tips n Trik 7243592819086501974

Posting Komentar

emo-but-icon

Follow Us

Hot in week

Recent

Comments

Side Ads

item